STUDY AT NIGHT
Tepat di jam 20.30 WIB, kami berkumpul di mana kami mencari ilmu, yupss…. Tepatnya di aula. Malam yang indah dengan diiringi angin sepoi-sepoi, membuat kami semangat belajar di waktu malam hari. Walau rasa ngantuk menyerang kami, tetapi rasa ngantuk dikalah kan oleh kami yang semangatnya untuk mencari ilmu, dan kami masih tetap fokus memperhatikan pengajar yang ada di depan kami dengan buku yang kami bawa bersama bolpoin yang kami pegang di tangan.
Kami tidak jenuh dengan pembelajaran di malam hari, karena belajar di malam hari sangatt seruuu………!! :p Serunya itu, kami belajar dari tingkat SD sampai tingkat SMA. Kalau dalam kamus Bahasa Indonesia sihh artinya, “Berbeda- Beda Tetapi Tetap Satu Jua” walau berbeda tingkatan sekolah kami tetap bersama, bersama mencari ilmu demi masa depan, Hehehe…..
Ohh yaa…. kenalkan kami, kami dari PAYPM Magetan. Kalau dikira-kira anak asuh dari PAYPM putra-putri sekitar ada 35 an anak. Dari berbagai daerah dan berbagai latar belakang yang berbeda. Tapi, perbedaan itu tidak memisahkan kita untuk saling belajar bersama.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar